-->

5 Aplikasi Kamera Android Paling Keren Untuk Hasil Foto Maksimal

5 Aplikasi Kamera Android Paling Keren Untuk Hasil Foto Maksimal

Styleintech.com – Saat ini, kamera sudah menempati posisi yang vital di smartphone. Karena fungsinya memang cukup sering untuk digunakan. Bahkan, sebagian orang menjadikan kamera sebagai salah satu faktor utama yang membuatnya memutuskan untuk memiliki smartphone tertentu.

Namun, kamera saja tidak cukup. Pengaturan dasar yang ada di kamera smartphone biasanya kurang mengakomodasi semua kebutuhan fotografi yang diinginkan oleh pengguna. Sehingga, hadirnya aplikasi kamera yang ada di Android menjadi angin segar bagi para pemotret baik yang masih amatir maupun untuk yang sudah profesional agar dapat berkarya melalui smartphone dengan lebih baik. Nah, berikut ini adalah 5 aplikasi kamera Android paling keren yang bisa kamu gunakan :

Camera FV-5

Ingin smartphone Android yang kamu miliki berubah menjadi serasa kamera DSLR? Maka, sepertinya kamu perlu menggunakan aplikasi yang bernama Camera FV-5. Aplikasi ini menyediakan menu pengaturan kamera selayaknya DSLR yang sesungguhnya.

Pengaturan yang bisa kamu dapatkan di Camera FV-5 ini antara lain adalah pengaturan ISO manual, light metering focus, shutter speed, white balance serta berbagai fitur lainnya. Meskipun penggunaannya sedikit rumit, namun kamu bisa merasa lebih dekat ke penggunaan seperti yang biasa ada pada kamera DSLR.

Baca juga : Trik Jitu Mengambil Foto Bawah Air dengan Menggunakan Smartphone

Cymera

Aplikasi kamera Android keren yang berikutnya adalah Cymera. Bisa dibilang, Cymera merupakan salah satu aplikasi kamera paling populer yang digunakan oleh pengguna smartphone. Di Playstore, tercatat lebih dari 100 juta orang telah mengunduh dan menggunakan aplikasi ini.

Di dalam aplikasinya, Cymera memang menawarkan berbagai macam fitur ciamik seperti timer, silent mode,camera stabilizer hingga 7 jenis lensa. Fitur-fitur yang dapat mendukung kualitas foto untuk mendapatkan hasilnya yang paling maksimal. Tidak heran jika Cymera banyak disukai oleh pengguna.

Camera360

Ingin foto dengan filter-filter yang unik dan lucu? Untuk ini, kamu bisa temukan di Camera360. Aplikasi ini juga termasuk salah satu yang paling populer dan banyak digunakan oleh pengguna smartphone dan pernah benar-benar berjaya di masanya.

Camera360 memang terkenal dengan filternya yang lucu serta unik. Dengan menggunakan aplikasi ini, kita bisa mengubah foto yang kita ambil secara alami menjadi benar-benar berbeda. Karena hasilnya yang terlalu mencolok, tidak sedikit juga warganet yang tidak suka dengan cara kerja dari Camera360 ini.

Baca juga : Inilah Lokasi Terbaik untuk Hunting Foto Bagi Fotografer Pemula

VSCO Cam

Apakah kamu ingin memiliki foto indah yang tidak perlu terlalu banyak melakukan proses edit? Mungkin VSCO Cam bisa jadi jawaban untuk keinginanmu. Aplikasi ini memungkinkan kita untuk merubah foto yang biasa menjadi benar-benar tampak berbeda hanya dengan beberapa kali klik.

Satu hal yang menjadi andalan dari aplikasi ini adalah filternya. Ada ratusan filter keren yang dimiliki oleh VSCO Cam. Kita bisa mengambil gambar baik langsung melalui kamera ataupun melalui VSCO Cam, lalu kita bisa menambahkan filter di dalamnya semudah beberapa kali klik. Hasil foto tersebut bisa langsung kita unggah ke sosial media.

Camera Zoom FX

Meskipun namanya Camera Zoom FX, namun hal ini bukan berarti satu-satunya keahlian dari aplikasi ini hanyalah memperbesar foto saja. Nyatanya, Camera Zoom FX memiliki bayak sekali fitur yang bisa menunjang hasil foto agar menjadi lebih baik. Fitur-fitur yang sering digunakan dalam aplikasi ini antara lain adalah mode HDR pro, live effects, hingga kamera spy alias mata-mata yang bisa kamu coba di dalam Camera Zoom FX.

Nah, itu tadi 5 aplikasi kamera Android paling keren yang dapat kamu gunakan untuk keperluan foto-foto biasa maupun foto profesional. Tentu kamera yang bagus serta aplikasi yang canggih tidak lantas membuat hasil foto serta merta menjadi berkelas. Sehingga, kita tetap membutuhkan keterampilan fotografi jika ingin membuat hasil yang bagus.


Sincery SHARE-BERITAVIRAL-INDONESIA.BLOGSPOT.COM
SRC: https://www.ucnews.id/news/5-Aplikasi-Kamera-Android-Paling-Keren-Untuk-Hasil-Foto-Maksimal/3936083958156011.html